Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Berita

Atlet Pelajar Terpilih Probolinggo – Lumajang – Jember – Banyuwangi Bakal Mendapat Beasiswa Sampai Perguruan Tinggi

×

Atlet Pelajar Terpilih Probolinggo – Lumajang – Jember – Banyuwangi Bakal Mendapat Beasiswa Sampai Perguruan Tinggi

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

PROBOLINGGO, JEJAKPERISTIWA.CO.ID – Kampus Pemimpin Merdeka bekerja sama dengan Yayasan Lari Nusantarun menggelar Workshop Program Kejar Cita atlet pelajar dengan tagline “Wujudkan ekosistem pendidikan yang berpihak pada atlet pelajar”. Acara ini berlangsung di aula SMKN 4 lantai 2 Kademangan, Kota Probolinggo. Kegiatan ini juga didukung oleh Balai Besar Guru Penggerak Provinsi Jatim dan Cabang Pendidikan Provinsi Jatim wilayah Probolinggo. Sabtu, 27/0702024.

Sutjipto perwakilan Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jatim wilayah Probolinggo secara resmi membuka acara workshop yang dimulai sejak pagi tersebut, diikuti oleh 55 peserta dari 5 kepala sekolah beserta 50 guru dari SMKN 1 Banyuanyar, SMA Taruna Dra. Zulaeha, SMKN 1 Gending, SMKN 1 Probolinggo, SMAN 1 Sukapura.

Example 300x600

Dalam sambutannya Sutjipto perwakilan cabang dinas provinsi Jawa Timur menyampaikan rasa syukur atas apa yang telah dicapai sejauh ini oleh kejar cita. “Alhamdulillah sesuai dengan kejar cita yang hari ini dilaksanakan, kami berterima kasih kepada panitia kejar cita dan patut berbangga hati”, ungkapnya.

READ
Dandim 0822 Bondowoso Pimpin Upacara Parade Senja, Peringati HUT ke-79 Kemerdekaan RI Dengan Penuh Khidmat

“Lembaga pendidikan kita di Probolinggo itu kurang lebih 178 negeri dan swasta, sesuai asesmen yang diundang saat ini adalah 5 lembaga yang menurut kejar cita sangat konsen untuk atlet pelajar. 1 dari SMKN Kota Probolinggo dan dari Kabupatennya ada 4, ada SMA Taruna, SMKN Gending SMA Negeri Sukapura dan SMKN Banyuanyar”, tambahnya.

“Mudah-mudahan nanti takdir pelajar kita, bisa direkrut semuanya, punya prestasi semua untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi”, harapnya menutup sambutan.

READ
Dukung Ketahanan Pangan Polwan Polres Ngawi Didapuk Sebagai Polisi Wirotani

Person In Charge (PIC) Kejar Cita Khoridah Sativa mengungkapkan para pelari dari yayasan Lari Nusantarun mengadakan kegiatan lari melewati Probolinggo Lumajang Jember dan Banyuwangi, dalam kegiatan tersebut dilakukan sambil mengumpulkan donasi. Kegiatan ini berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 650 juta untuk kemudian dikelola oleh Kampus Pemimpin Merdeka.

“Kita tahu para atlet pelajar ini punya banyak tuntutan, harus berprestasi di bidang akademik dan di bidang olahraganya. Karena statusnya juga masih pelajar, otomatis dia juga punya tuntutan untuk menyelesaikan pendidikannya, banyak hal yang mempengaruhi atlet pelajar itu tidak bisa maksimal di sekolahnya, tidak maksimal di pendidikannya, tidak bisa menyelesaikan di perguruan tingginya”, ungkap Khoridah Sativa.

READ
PJ Walikota Nurkholis Menyerahkan Nota Keuangan Ke DPRD, Raperda Perubahan APBD 2024 Mulai Dibahas

“Berawal dari hal tersebut yayasan Nusantarun ini peduli sama atlet pelajar, supaya di sekolahnya bisa tetap mengikuti akademiknya kemudian juga bisa menyelesaikan pendidikannya sampai di perguruan tinggi dan nantinya program yang akan diberikan kepada mereka yang terpilih adalah program beasiswa”, jelasnya.

“Dalam acara workshop ini, garis besarnya menciptakan dan membangun ekosistemnya dulu pesertanya adalah kepala sekolah guru dan nantinya orang tua”, pungkasnya.

Pelatihan kejar cita atlet pelajar kemudian terus berlangsung dan dijadwalkan berakhir sekitar pukul 15.00 WIB.

Reporter : Atman

Example 120x600